Feb 12, 2013

Rahasia Kesuksan Volkswagen (yang Bisa) Mengakhiri Dominasi Toyota

VW menginvestasikan $70 miliar (Rp 673 triliun atau sekitar 37 persen dari APBN Indonesia), untuk membuat mega platform bagi produksi mobil-mobil VW dan perusahaan terafiliasinya.

Jerman - Volkswagen diperkirakan akan mencetak rekor laba untuk tahun 2012, dan keberhasilan itu berkat pertaruhan $70 miliar VW atas hasil rancangan Ulrich Hackenberg.

Nama Hackenberg saat ini belum dikenal banyak orang, tapi bisa jadi suatu saat nanti nama dia akan disejajarkan dengan para pionir industri otomotif seperti Bapak Ford Henry Ford, atau pendiri General Motors Alfred Sloan, dan Taiichi Ohno, pendiri Toyota.

Hackenberg adalah seorang insinyur otomotif yang menemukan rancangan dasar otomotif yang kini menjadi platform bagi hampir semua mobil Volkswagen.

Setelah mondar-mandir mengajukan rancangannya ke perusahaan-perusahaan otomotif selama tiga dekade, Hackenberg akhirnya meraih kesepakatan dengan CEO Volkswagen Martin Winterkorn.

Tidak tanggung-tanggung, pada tahun 2007, VW menginvestasikan $70 miliar (Rp 673 triliun atau sekitar 37 persen dari APBN Indonesia), untuk membuat mega platform bagi produksi mobil-mobil VW dan perusahaan terafiliasinya.

Ibarat mainan balok Lego, kerangka dasar yang dinamakan MQB ini bisa digunakan di unit-unit VW seperti VW Golf dan bahkan di mobil Audi, Skoda, dan Seat (kesemuanya sudah diakuisisi VW di tahun 1990-an).

Penggunaan satu kerangka universal ini mempunyai keuntungan menghemat biaya produksi sementara tetap mempertahankan variasi untuk model dan mesin.

Morgan-Stanley memperkirakan penghematan yang dilakukan VW dapat mencapai $19 miliar pada tahun 2019. Bernstein Research memperkirakan laba VW tahun 2012 akan mencapai rekor tertinggi sebesar $30 miliar.

Dalam sebuah pertemuan di Jepang lima tahun lalu, eksekutif perusahaan dari Renault dan Nissan membandingkan beberapa model dari VW, Skoda, Seat, dan Audi, dan mereka terkejut.

"Ketika kami buka, kami terkejut karena mereka memiliki sistem mesin, kopling, ventilasi yang sama. Tingkat keseragaman ini tidak ada di Renault-Nissan," ujar salah seorang eksekutif yang hadir di acara tersebut.

Pada akhir tahun 2011, giliran Peugeot-Citroen yang terkejut. Mereka membongkar beberapa mobil VW dan salah satu peserta mengatakan "kami ketinggalan 10 tahun".

"MQB bisa jadi inisiatif otomotif terbesar dalam kurun waktu 25 tahun terakhir. Rancangan itu benar-benar merubah peta persaingan," ujar Michael Robinet, managing director IHS Consulting.

Morgan-Stanley bahkan memperkirakan VW, yang juga memegang merk mewah seperti Lamborghini dan Porsche, dapat merebut gelar produsen nomor satu di dunia dari Toyota.

VW menargetkan penjualan 10 juta unit lebih tahun ini dan 2/3 diantaranya diperkirakan menggunakan kerangka MQB.

Seorang eksekutif di Toyota yang menolak disebutkan namanya mengatakan,"Sudah pasti kami tertinggal. Kami belum membuat perubahanstruktural mendasar seperti yang VW sudah lakukan".

Akan tetapi, desain MQB ini bukan berarti tanpa resiko. Satu cacat produksi bisa berakibat jutaan mobil di-recall bersamaan.


Penulis: Faisal Maliki Baskoro/ /FMB
Sumber:Reuters

Dikutip dari, http://bit.ly/XxSaZM

0 comments :

Post a Comment