Aug 1, 2010

Prof. Tan Hock Lim

Beliau sendiri yang akan memimpin team operasi laparoscopy nissen fundoplication untuk anindya. Kami bertemu hari kamis 29/7
di gedung a rscm lantai 4, ini lantai khusus untuk para pasien bedah, termasuk anak anak.

Memang tidak lama kami berbicara dengan Prof. Tan Hock Lim, perkiraan saya lebih kurang tigapuluh menit. Namun, beliau menjelaskan semua rencana operasi ini dengan sangat jelas, tak terkecuali semua resiko yang akan mungkin dihadapi.

Ada satu asisten beliau, dr. Riana Pauline Tamba SpBA namanya. dr riana dari rscm, jakarta, yang sedang menjalani tugas belajar oleh negara untuk mendalami bidang pembedahan methode laparoscopy ini.

0 comments :

Post a Comment